Inilah 5 Negara Penguasa Investasi di Indonesia - matapenanews.com | Mata Pena News

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Selasa, 30 Januari 2018

Inilah 5 Negara Penguasa Investasi di Indonesia

MATAPENANEWS.com, -- Ada lima negara yang yang menguasai investasi di Indonesia. Singapura masih tercatat tertinggi di tanah air sepanjang tahun 2017. Negara ini menanamkan modalnya di Indonesia senilai 8,4 miliar dolar AS.
Foto: ilustasi net


Berdasarkan catatan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat setetelah  Singapura adalah Jepang dengan investasi 5 miliar dolar AS.

Kemudian, Tiongkok dengan 3,4 miliar dolar AS; Hong Kong senilai 2,1 miliar dolar AS.  Dan posisi kelima Korea Selatan dengan 2 miliar dolar AS.

Kepala BKPM Thomas Lembong menuturkan tingginya investasi Singapura dan Hong Kong lantaran kedua negara itu adalah "agregator" atau pengumpul karena merupakan "hub finansial".

Perlahan pihaknya kini tengah mencari tahu siapa dibelakang dua negara itu.
Dikatakan Thomas, bahkan mata uang Indonesia banyak terdapat di Singapura. 

"Mata uang Indonesia diparkir di Singapura itu sah saja, asal kembali ke Indonesia dengan bentuk penanaman modal asing," kata dia, Selasa (30/1)
seperti dikutip dari JP-News. (red)

Post Bottom Ad