Bupati-Wabup Lambar, Parosil Mabsus-Mad Hasnurin dan mantan bupati Lambar periode lalu, Mukhlis Basri saat meresmikan PLN Souh-BnS, Rabu (21/3) malam. Foto: ist |
MataPenaNews.com--Akhirnya, 17 pekon di dua kecamatan di Lampung Barat (Lambar), Lampung, yakni Suoh dan Bandarnegeri Suoh (BnS) menikmati penerangan dari PT. PLN (persero)
'Puasa' dari penerangan listrik plat merah itu, selama 73 tahun terakhir, warga dua kecamatan itu, paling banter menggunakan penerangan listrik sumber tenaga kincir air dan tenaga surya yang dikelola mandiri oleh warga.
Bupati Lambar, Parosil Mabsus telah usai meresmikan dan melaunching masuknya perusahaan plat merah itu ke Suoh-BnS, Rabu (21/3) malam.
Parosil saat peresmian mengatakan terimakasihnya kepada semua pihak yang telah membantu dan melancarkan penyaluran listrik.
"Demikian pula warga diharapkan memanfaatkan dan menggunakan listrik dengan baik. Dan semua oihak diharap bersama saling menjaga," ujar Parosil.
Sementara, sang kakak, mantan bupati Lambar dua priode, Mukhlis Basri yang juga menghadiri acara tersebut, mengatakan selama 73 tahun masyarakat Suoh dan BnS menanti Listrik PLN.
"Karenanya saat pemerintahan kami berjuang dan akhirnya tercapai juga warga Suoh dan BnS menikmati listrik," singkatnya. (mpn)
Editor: M Andika