Penuhi Undangan Presiden RI Joko Widodo Di Istana Bogor, Bupati Parosil Bahas Kopi dan Hutan di Lambar - matapenanews.com | Mata Pena News

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Selasa, 31 Juli 2018

Penuhi Undangan Presiden RI Joko Widodo Di Istana Bogor, Bupati Parosil Bahas Kopi dan Hutan di Lambar

Istimewa


BOGOR - Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus menghadiri audiensi dengan Presiden Joko Widodo, Acara ini dikemas dalam acara audiensi APKASI dengan presiden di Istana Bogor, Jawa Barat (Jabar), Selasa (31/07/2018).

Bupati Lambar di dampingi oleh Kabag Humas Dan Protokol Setkab Lambar Surahman dan Kabag Pemerintahan Dan Otda Yudha Setiawan .

Kabag Humas dan Protokol Setkab Lambar Surahman, menyampaikan acara yang diawali dengan silaturrahmi para Bupati di Sekretariat Apkasi Sahid Sudirman centre Jakarta pukul 10.00 WIB kemudian di lanjutkan ke istana Bogor pada pukul 12.00 WIB dan diterima oleh Presiden Joko Widodo pada pukul 14.00.

Kemudian Pertemuan berlangsung selama kurang lebih dua jam dan dalam pertemuan tersebut bupati mengharapkan adanya dukungan dari Pemerintah Pusat terkait dengan pengembangan kopi secara keseluruhan dan penyelesaian permasalahan hutan yang ada di Lampung Barat.

Selanjutnya dalam pointer disesi tanya jawab Bupati dengan Presiden terkait Permasalahan hutan terkait soal tapal batas, kompensasi sebagai daerah konservasi, dan hak-hak rakyat yang berada di hutan kawasan dalam aspek legilasi tanah. Dan ke dua terkait Permasalahan kopi adalah Pembangunan sekolah kopi, soal harga kopi dan peningkatan perhatian pemerintah pusat terhadap Lambar sebagai produsen kopi terbesar robusta di Indonesia.


Untuk diketahui Bupati Lambar diundang Presiden RI Ir. Joko Widodo ke istana Bogor guna mendiskusikan berbagai permasalahan di daerah. Dan presiden menerima para bupati dalam 2 sesi yaitu sesi Pagi dan sore. Kemudian nantinya dari hasil pertemuan tersebut presiden menyatakan bahwa pertemuan dengan para bupati memiliki arti yang sangat strategis untuk memecahkan permasalahan daerah secara langsung.

(rls/ matapenanews.com)

Post Bottom Ad