Pesibar Resmi Gelar MTQ ke-5 - matapenanews.com | Mata Pena News

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Senin, 26 Februari 2018

Pesibar Resmi Gelar MTQ ke-5

Pawai Taaruf MTQ ke-5 Pesibar, Senin (26/2). Foto: ist
MATAPENANEWS.com--MTQ ke-5 Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) Provinsi Lampung resmi digelar. Diikuti dari 11 kecamatan kabupaten itu.

Pelepasan pawai taaruf dilangsungkan di bundaran Labuhan Jukung Kampungjawa Kecamatan Pesisir Tengah, Senin (26/2) sekitar pukul 15 WIB.

"MTQ ke- 5 tahun 2018 Pesibar ini dengan tema Melalui MTQ ke - V Pesibar Kita Jadikan Syiar Al-Qur'an Sebagai Semangat Untuk Mewujudkan Masyarakat Pesibar yang Bertaqwa," ujar  Bupati Agus Istiqlal yang melepas langsung pawai taaruf itu.
Informasi yang dihimpun, rangkaian pawai taruf tersebut yang diikuti 31 unit kendaraan roda 4 dan 7 kelompok pejalan kaki tampak mengenakan baju muslim dan muslimah.

Pawai start dari bundaran Tugu Damar Jl. Pantai Wisata Labuhan Jukung, Keluar Samping Pemda Pesisir Barat, Jl. Kesuma Lintas Barat Pasar Krui, Jl. Merdeka Lintas Barat Pasar Kota Krui, Simpang Kerbang, Gunung Kemala, Simpang Menyancang, Kembali Jl. Merdeka Pasar Kota Krui, Jl. Kesuma Lintas Barat Pasar Krui, Jl. Jaya Wijaya Lintas Barat Pekon Kampung Jawa, Simpang Walur Kec. Way Krui, Jl. Pantai Wisata, Finish Bundaran Labuhan Jukung. (red)

Post Bottom Ad