STIKes Medika Lepas Gelombang Pertama Praktik Lahan Stase Gerontik di Karawang - matapenanews.com | Mata Pena News

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Kamis, 31 Mei 2018

STIKes Medika Lepas Gelombang Pertama Praktik Lahan Stase Gerontik di Karawang

Foto: ist

MataPenaNews.com, Karawang--Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Madika Cikarang Kabupaten Bekasi Provinsi Jawa Barat (Jabar) gelar pelepasan 43 mahasiswa Ners (pasca sarjana keperawatan) yang masuk kelompok
praktik gelombang pertama, di Unit Rumah Perlindungan Sosial Tresna Werdha Karawang, Kamis (31/5).

Menurut Koordinator Tim Praktik Lahan Stase Gerontik sekaligus Dosen Pembimbing, Ns Aprilina Sartika, gelombang pertama ini melangsungkan program praktik lahan stase gerontik selama tiga minggu, sejak 14 Mei - 02 Juni.

Rencananya, lanjut dia, usai praktik lahan stase gerontik di Unit Rumah Perlindungan Sosial Tresna Werdha Karawang, 43 yang menempuh Ners itu akan mempersiapkan stase selanjutnya, yaitu Stase Jiwa. "Yang Insya Alloh akan dilaksanakan pada tanggal 25 Juni 2018 di Rumah sakit jiwa (RSJ) Cimahi, Bandung," tegas Aprilina.

Foto: ist

Dikatakan, pelepasan ditandai serah terima kenang-kenangan atau cendramata berupa etalase dari pihak kampus yang diwakili Ns. Aprilina kepada Ketua Sub Unit Rumah Perlindungan Sosial Tresna Werdha Karawang, Abidin.

Dia berharap cindramata itu dapat di gunakan dan bermanfaat.
"Kenangan-kenangan ini semoga berguna dan bermanfaat," tandas Aprilina. (mek)

Editor: M Sentosa

Post Bottom Ad