Ini Ancang-Ancang Panwaslu Lambar Awasi Pendistribusian Logistik Pilgub Lampung 2018 - matapenanews.com | Mata Pena News

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Selasa, 29 Mei 2018

Ini Ancang-Ancang Panwaslu Lambar Awasi Pendistribusian Logistik Pilgub Lampung 2018

Foto: ist

MataPenaNews.com--Panwaslu Kabupaten Lampung Barat (Lambar) gelar Rapat Koordinasi Pemantapan Pengawasan Pendistribusian Logistik Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Tahun 2018 selama dua hari di Aula Hotel Sahabat Utama, Balikbukit, Selasa - Rabu (29 - 30/5).

Rakor yang diikuti 45 peserta dari 15 kecamatan itu terfokus pada pengawasan pendistribusian logistik pilgub.

"Implementasi strategis penanganan serta penindakan pelanggaran administrasi, kode etik dan pidana dalam penyelenggaraan pengawasan tahapan logistik Pilgub Lampung Tahun 2018," kata
Ketua Panwaslu Lambar, Iin Gusanto, Rabu (30/5).


Iin mengingatkan jajaran anggota dan Staf Panwaslu kabupaten dan kecamatan di Lambar bekerja sesuai dengan tupoksi dan peraturan yang berlaku.

Ditegaskannya, pengawasan terhadap distribusi logistik pemilihan umum menjadi perhatian utama dan menjadi tanggung jawab semua pihak.

"Demi lancar dan tegaknya keadilan pemilu untuk seluruh warga Lambar," kata dia.
Foto: ist

Sementara itu,  Anggota Panwaslu Lambar M. Ishar  menyampaikan materi tentang konsolidasi kelembagaan. "Dan pemantapan kesiapan dalam umplementasi fungsi pengawasan tahapan pelaksanaan pengadaan dan pendistribusian logistik pilgub," kata dia.

Demikian pula anggota Panwaslu M. Farid Ardiles menyampaikan materi tentang implementasi fungsi pengawasan dan konsolidasi alat kerja pengawasan tahapan pengadaan dan pendistribusian logistik pilgub.
"Analisis setiap potensi pelanggaran dalam penyelenggaraan pengawasan tahapan logistik pilgub," tandasnya. (mpn)

Editor: M Yanto

Post Bottom Ad